Pertolongan Pertama pada Demam
PerawatBaik.com - Suhu tubuh orang sehat normalnya berada pada rentang 36,5℃ – 37,5℃ yang dapat diukur menggunakan alat termometer. Demam merupakan kenaikan suhu tubuh seseorang di atas normal.
Pertolongan pertama ini dapat dilakukan untuk anak dan orang dewasa. Pertolongan pertama bagi penderita demam yang dimaksud artikel ini adalah demam karena kenaikan suhu, kalau demam karena rindu 😅, beda lagi penanganannya ya...
Bagaimana pertolongan pertama pada saat seseorang mengalami demam?
Ingat kembali Prinsip dari Pertolongan Pertama “Jangan Panik” dan “Jangan Sok Tahu”.
Lalu lakukan langkah berikut untuk memberikan pertolongan pertama:
1. Pastikan untuk mengukur suhu ulang dengan menggunkan termometer yang sesuai, seperti pengukurunan suhu pada ketiak, bawah lidah, telinga dan anus.
2. Gunakan pakaian yang tipis dan hindari memberikan selimut yang terlalu tebal. Mengapa menggunkan pakaian tipis dan hindari selimut yang tebal? Karena pada saat suhu tubuh meningkat tubuh akan merasa kan menggigil karena proses dari pengeluaran suhu panas dalam tubuh, jika kita menggunakan pakaian dan selimut yang tebal maka suhu panas akan sulit untuk keluar dari tubuh sehingga demam bukan makin turun malah semakin naik.
3. Usahakan untuk banyak minum air putih. Pada saat demam panas tubuh akan menyebabkan kita kekurangan cairan yang dapat menyebabkan dehidrasi. Dengan meminum air putih yang lebih banyak dari biasanya membantu mengurangi demam dan mencegah terjadinya dehidrasi. Nahhh jangan malas minum ya saat demam.
4. Kompres hangat. Kompres hangat bertujuan untuk membantu mengurangi demam. Kompres hangat ini dapat dilakukan dengan cara memberikan air hangat pada handuk dan meletakkannya pada ketiak atau pada lipatan paha. Karena pada ketiak dan lipatan pada terdapat pembuluh darah yang besar sehingga membantu mengurangi demam. Memberi kompres hangat pada kening pada orang dewasa tidak efektif dalam mengurangi demam karena pada kening orang dewasa sudah tertutup tulang tengkorak yang keras sehingga pembuluh darah tidak terkena saat di kompres. Segera ganti kompres hangat jika sudah terasa air sudah mulai dingin.
5. Ukur suhu setiap 4 jam. Pengukuran suhu setiap 4 jam berguna untuk membantu mengevaluasi apakah demam sudah berkurang atau semakin meningkat.
6. Berikan kondisi ruang dengan ventilasi yang baik. Memberikan ventilasi atau ruang yang baik akan membantu memberikan perubahan sirkulasi yang baik bagi penderita yang demam.
7. Jika dalam 4 jam suhu tidak turun berikan obat penurun demam. Naaaahhhh untuk pemberian obat penurun demam ini sebaiknya sesuai dengan aturan dokter yaa,,, Jangan sampai salah dalam pemberian obat.
8. Jika demam tidak kunjung turun atau bahkan semakin meningkat ukuran suhunya kemudian disertai dengan kejang segera bawa ke layanan kesehatan terdekat.
Baca juga: Pertolongan Pertama pada Kasus Kejang
Itulah Pertolongan Pertama pada Penderita Demam. Semoga bermanfaat.
Jika ada pertanyaan, share informasi, atau pengalaman seputar pembahasan kita kali ini, jangan sungkan untuk memberikannya di kolom komentar di bawah ya... 😉
Jangan lupa juga untuk subscribe lewat email di form Subscribe di bagian paling bawah blog ya... Biar selalu update pemberitahuan setiap kita upload artikel terbaru. 😘
Posting Komentar untuk "Pertolongan Pertama pada Demam"